Skip to main content

Posts

Showing posts from May, 2016

Pantai Indrayanti di Gunung Kidul - Yogyakarta

Tempat Wisata di Yogyakarta bukan hanya menawarkan wisata budaya atau wisata sejarah berupa candi dan museum, Yogyakarta juga menawarkan wisata pantai layaknya Obyek Wisata di Pulau Dewata Bali . Deretan pantai indah tersebar di wilayah Gunung Kidul - Yogyakarta, salah satunya adalah pantai Indrayanti. Hal ini semakin memperkaya Daerah Istimewa Yogyakarta sebagai salah satu tujuan wisata yang selalu ramai dikunjungi wisatawan domestik maupun wisatawan mancanegara. Pantai Indrayanti di Gunung Kidul - Yogyakarta Kali ini saya akan berbagi pengalaman selama mengunjungi tempat wisata di Yogyakarta, yaitu Pantai Indrayanti Pantai Indrayanti di Gunung Kidul Yogyakarta mempunyai nama asli Pantai Pulang Syawal atau disingkat pantai Pulsa, pantai ini merupakan salah satu pantai yang sangat menarik diantara sekian banyak pantai di wilayah Gunung Kidul - Yogyakarta. Penyebutan nama pantai Indrayanti sebelumnya mendapat banyak kontroversi, karena Indrayanti sebenarnya bukan nama pantai ini, mel

Pantai 3 Warna di Malang

Kota Malang di Jawa Timur mempunyai banyak potensi wisata yang bisa Anda kunjungi untuk menghabiskan liburan bersama seluruh anggota keluarga, ada banyak pilihan Obyek Wisata di Malang yang bisa dikunjungi baik itu yang berupa museum, pantai, taman bermain, pemandian, ataupun air terjun. Kalau ingin berkunjung ke museum bisa ke Museum Angkut, kalau ke taman bermain atau wisata keluarga bisa ke Jatim Park 1 atau Jatim Park 2 , jika ingin wisata air terjun bisa ke Air Terjun Coban Rondo , dan jika ingin wisata pantai bisa berkunjung ke Malang selatan, deretan pantai cantik menunggu Anda di sana, seperti Pantai Ngliyep, Pantai Goa Cina, Pantai Bajul Mati, Pantai Sendang Biru dan Pulau Sempu. Dan ada satu lagi pantai baru yang baru dibuka untuk umum di Malang, yaitu Pantai Tiga Warna. Pantai 3 Warna Kali ini saya akan berbagi pengalaman selama mengunjungi tempat wisata di Malang, yaitu Pantai 3 Warna Pantai Tiga Warna merupakan salah satu pantai di Malang yang kini sedang banyak dibicara

Penangkaran Hiu di Karimun Jawa

Berkunjung di kepulauan Karimun Jawa bukan hanya menikmati wisata pantai atau menikmati keindahan bawah lautnya dengan snorkeling , kita bisa mencoba wisata yang membuat kita deg-deg an dan penasaran ingin mencobanya, yaitu dengan mengunjungi tempat penangkaran hiu di Karimun Jawa. Kenapa kita bisa deg-deg an selama mengunjungi tempat ini?, karena di tempat ini terdapat kolam berukuran besar dan berisi kumpulan hiu yang yang bebas berenang kesana kemari, dan kita bisa mencoba masuk ke dalam kolam tersebut dan lebih dekat dengan gerombolan hiu tersebut. Jika sudah dalam kondisi masuk ke dalam kolam dengan segerombolan hiu di dalamnya, apan yang Anda rasakan? pastinya deg-deg an, gemetaran atau berubah jadi ketajutan hee hee. Penangkaran hiu di Karimun Jawa Kali ini saya akan berbagi pengalaman selama mengunjungi Tempat Wisata di Karimun Jawa , yaitu tempat penangkaran hiu. Untuk berwisata ke Karimun Jawa kali ini, saya memanfaatkan paket travel, karena paket ini sudah termasuk biaya pen

Pulau Burung di Belitung

Kesuksesan Film Laskar Pelangi di tahun 2008 yang di sutradarai oleh Riri Riza, juga berdampak positif bagi dunia wisata di propinsi Bangka Belitung, terutama di pulau Belitung. Hal ini dikarenakan hampir sebagian besar lokasi syuting film Laskar Pelangi berada di pulau ini. Banyak adegan menarik di film ini yang berlatar belakang keindahan alam pulau Belitung seperti pantai Tanjung Tinggi, hal inilah yang membuat banyak pecinta wisata yang berkeinginan untuk berkunjung ke pulau Belitung untuk melihat keindahan alamnya secara langsung. Pulau Burung di Belitung Kali ini saya akan berbagi pengalaman selama mengunjungi tempat wisata di pulau Belitung, yaitu pulau Burung Obyek Wisata di Pulau Belitung terutama pantainya mempunyai ciri khas berupa adanya batu granit beraneka ukuran yang tersebar di pinggir pantai maupun di perairan sekitar pantai. Hai inilah yang membedakan pantai - pantai di pulau Belitung dengan pantai di daerah lain. untuk berkunjung menikmati tempat wisata di pulau Be